ayotenis, Batam, 14 September 2020 - Tim tenis beregu putra Vamos Batam sukses menyabet gelar juara diajang kejuaraan tenis bertajuk "Liga Duta 8" leg 6 yang digagas oleh klub tenis Duta 8 Tennis Club.
Titel kampiun berhak disandang oleh Vamos Team, setelah mereka memenangi laga pamungkas melawan Fame RG Team.
Bertanding pada hari Minggu, (13 September 2020) siang waktu setempat di Lapangan Tenis Indoor KDA (Kurnia Djaya Alam) 11, Batam, Vamos Team menekuk Fame RG Team dengan skor tipis 2-1.
Duet Eddy Gunawan dan Joko Hudaryoko membuka keunggulan bagi Vamos usai mengalahkan ganda pertama Fame RG Team, Edwar/Matteo dengan skor 8-0. Namun tak lama kemudian Fame RG Team mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1, setelah pasangan ganda kedua mereka, Guntur/Abdul Dali berhasil menaklukkan Gunawan /Fajar dengan angka 8-1.
Kedudukan berimbangpun memaksa digelarnya partai penentuan yang mempertemukan pasangan ganda Vamos Team, Erwan/ Mohammad Rinaldi kontra duet Fame RG Team, Encik Firman/Agusriman.
Partai ketiga tersebut berlangsung sangat alot dan ketat, kedua pasangan saling silih berganti dalam pengumpulan angka.
Pada game ke 11, kedudukan skor 6-5 bagi Vamos, Mohammad Rinaldi memegang servis, kendati sempat tertinggal 0-40, namun Vamos berhasil menyelamatkan game tersebut, sehingga skor menjadi 7-5 untuk Vamos.
Pada game berikutnya, giliran Encik Firman (Fame RG) yang memegang servis dan mampu menahan game tersebut untuk sekaligus memperkecil kedudukan menjadi 7-6.
Game ke tigabelas, Erwan (Vamos) servis, seharusnya merupakan game kemenangan bagi Vamos, akan tetapi servis Erwan berhasil dipatahkan dan membuat skor menjadi 7-7, sehingga memaksa digelar tie break. Fame RG langsung unggul terlebih dahulu, namun lawan berusaha menahan sehingga kembali terjadi saling kejar mengejar angka. Akhirnya Vamos Team mampu mengunci laga tersebut dengan skor 8-7 (4) yang sekaligus mengantarkan mereka tampil sebagai juara.
"Liga Duta 8 leg 6, Juaranya adalah Vamos Team, Runner Up: Fame RG Team. Total peserta 5 team, lainnya adalah Hammer Team, Timic Team dan Perferct Team. Format pertandingan round robin, peringkat 1 dan 2 , masuk ke final." tutur Edwar Oktaviano, salah satu pelaku tenis di Batam saat dihubungi ayotenis.com seusai turnamen.
Kompetisi ini berlangsung selama 4 pekan, setiap hari Ahad di lapangan Indoor KDA 11, Batam. Maisng-masing Team terdiri dari 3 pasang (6 orang). Adu strategi penentuan pasangan menjadi salah satu kunci kemenangan tim.
"Pada babak penyisihan, Vamos team mengandaskan perlawanan Timic Team, Perfect Team, dan Hammer Team semua dengan kemenangan 2-1, sedangkan melawan Fame RG , Vamos kalah 1-2. Namun dengan 3 kali kemengan Vamos team mendapatkan posisi peringkat 1 round robin" lanjut Pria yang juga pemilik Edwar Tennis Outlet-ETO - Original Tennis Apparel tersebut.
Berita ini dipersembahkan oleh Edwar Tennis Outlet-ETO - Original Tennis Apparel (08127708470)
Saksikan video cuplikan Final Liga Duta 8 Leg 6 dibawah ini: