Putri Sanjungan Insani Dan Samantha Nanere Sabet Gelar Juara ITF Cambodia G5

Pasangan Ganda Putri Tenis yunior Indonesia, Putri Sanjungan Insani dan Samantha Nanere sukses menorehkan prestasi gemilang di penghujung tahun 2017 ini dengan merengkuh gelar juara ITF Cambodia G5. 


Putri Sanjungan Insani/Samantha Nanere Sabet Gelar Juara ITF Cambodia G5
Putri/ Samantha menyabet juara usai mengalahkan pasangan ganda asal Korea Selatan, Hui-Gyeong Kim/ Ji Youn Lee di laga final yang berlangsung pada Jumat, (8 Desember 2017).

Putri/ Samantha yang pada turnamen ini didapuk sebagai unggulan ketiga, mengandaskan perlawanan Hui-Gyeong Kim/ Ji Youn Lee yang merupakan seeded keempat melalu pertarungan sengit rubber set yang berkesudahan dengan skor 6-2 6-7 (4) dan 11-9. 

Sebelumnya pada laga babak 4 besar yang dihelat pada Kamis (7 Desember 2017), Putri/ Samantha membuat kejutan dengan menumbangkan pasangan unggulan teratas, Supapitch Kuearum (Thailand)/ Chao-Yi Wang (China Taipei/ Republik Tiongkok) juga lewat pertarungan ketat tiga set yang berakhir dengan angka 3-6, 6-4 dan 10-8. 

Adapun di pertandingan perempat final melawan pasangan dari Negeri Ginseng lainnya Suhyun Lim/ Hyeseo Shin yang berlangsung pada Rabu, (6 Desember 2017), Putri/ Samantha juga menang setelah bertanding alot, 3-6, 6-3 dan 10-8.

Sedangkan di babak 16 besar atau putaran pertama melawan ganda China Taipei, Yung Chieh Dai/ Chen-Hsun Hsieh yang dihelat pada Rabu (6 Desember 2017), Putri/ Samantha meraih kemenangan dalam dua set langsung, 6-1 dan 6-4.

Selain tampil di nomor ganda, baik Putri Sanjungan Insani maupun Samantha Nanere juga turun di nomor tunggal. Namun sayang langkah mereka harus terhenti di babak kedua. (ayotenis)